Cara Cek Paket Indihome Kita paling Mudah dan Praktis

Cek Paket Indihome

Terkadang kita sering kali tidak menyadari paket IndiHome yang tengah digunakan di rumah atau di kantor. Hal ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor, mulai dari lupa hingga pemasangan oleh orang lain seperti saudara, teman, atau bahkan bantuan dari tetangga.

Namun, penting untuk melakukan pengecekan terhadap paket IndiHome yang digunakan, terutama ketika munculnya kenaikan tagihan IndiHome atau ketika kuota FUP IndiHome habis dengan cepat.

2 Cara Cek Paket Indihome Kita dengan Mudah

Untuk mengetahui paket IndiHome yang sedang digunakan, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan. Berikut ini beberapa cara-cara untuk melakukan pengecekan tersebut yang sangat mudah untuk kita lakukan sendiri.

1. Cek Paket IndiHome Melalui Aplikasi MyIndiHome

Pengguna layanan IndiHome kini dapat dengan mudah memeriksa paket layanan mereka melalui aplikasi resmi, MyIndiHome. Untuk langkah-langkah detail melakukan pengecekannya, simak yuk.

Unduh dan Instal Aplikasi MyIndiHome

Untuk pengguna HP Android, aplikasi MyIndiHome dapat diunduh melalui Play Store. Sedangkan bagi pengguna iPhone, aplikasi tersedia di App Store.

Login ke Aplikasi MyIndiHome

Setelah berhasil diinstal, buka aplikasi dan lakukan proses login. Ketuk opsi “Masuk” dan masukkan nomor HP atau email yang terdaftar. Untuk yang belum memiliki akun, dapat mengikuti panduan pendaftaran yang tersedia.

Verifikasi Akun

Masukkan kata sandi yang telah ditetapkan. Pilih metode verifikasi, yakni melalui WhatsApp atau SMS. Ikuti instruksi verifikasi yang dikirimkan melalui pilihan yang Anda tentukan, entah melalui pesan WhatsApp atau SMS. Masukkan kode verifikasi yang diterima untuk mengonfirmasi akun.

Akses Informasi Paket

Setelah berhasil masuk, ketuk opsi “Penggunaan Bulan Ini” yang terletak di halaman utama aplikasi, di bagian atas dan sebelah menu Tagihan (geser).

Informasi paket IndiHome yang terpasang akan ditampilkan dengan jelas. Dengan menggunakan aplikasi MyIndiHome, pengguna dapat dengan cepat dan mudah memantau serta memeriksa detail paket layanan yang mereka miliki, termasuk jenis layanan dan kecepatan internetnya.

2. Situs Resmi IndiHome

Bagi pengguna yang ingin mengetahui detail paket IndiHome tanpa harus menginstal aplikasi MyIndiHome yang mungkin memberatkan perangkat mereka, ada opsi lain yang dapat dipilih, yaitu melalui situs resmi IndiHome.

Pertama-tama, buka peramban web Anda dan ketikkan alamat www.indihome.co.id di bilah alamat. Di halaman utama situs web IndiHome, cari opsi untuk masuk ke akun Anda. Biasanya, tombol atau tautan “Masuk” terletak di bagian atas kanan halaman.

Setelah menemukan opsi masuk, klik tombol atau tautan tersebut untuk melanjutkan. Di halaman masuk, Anda akan diminta untuk memasukkan nomor HP atau email yang terdaftar dengan akun IndiHome Anda.

Setelah memasukkan informasi yang benar, klik tombol “Login”. Untuk mereka yang belum memiliki akun, langkah-langkah pendaftaran untuk MyIndiHome mungkin perlu diikuti.

Sebagai langkah keamanan tambahan, Anda akan diminta untuk memasukkan kode OTP (One-Time Password) yang akan dikirimkan ke nomor HP atau email yang Anda masukkan sebelumnya.

Setelah berhasil masuk, cari dan klik menu yang bertuliskan “Informasi Layanan”. Biasanya, menu ini berada di daftar menu utama atau dapat ditemukan di dalam panel akun Anda.

Di halaman Informasi Layanan, Anda akan menemukan detail lengkap tentang paket langganan Anda. Perhatikan informasi tentang layanan internet, TV, dan telepon. Jika paket yang Anda miliki adalah 2P (dua layanan), mungkin bagian TV akan kosong karena paket tersebut tidak termasuk layanan televisi.